ada lho beberapa aplikasi Android yang keren namun tidak ada di Google Play Store karena dinilai menyalahi aturan yang berlaku. Berikut daftar aplikasinya.
Jika Popcorn Time disebut sebagai Netflix versi gratis, maka aplikasi Fildo adalah Spotify Premium versi gratis. Karena dengan aplikasi Fildo kamu bisa mengakses serta men-download jutaan lagu yang ada sepuasnya alias gratis dari berbagai penyedia konten musik di internet.
1. Popcorn Time
Kamu suka nonton film bioskop? Jika Ya, mungkin aplikasi Popcorn Time ini cocok untuk kamu manfaatkan. Mengapa? Karena dengan aplikasi ini kamu bisa menonton ribuan film bioskop box office, anime, atau TV Series secara gratis tanpa harus berlangganan terlebih dahulu. Jadi, bisa dikatakan aplikasi Popcorn Time ini adalah Netfilx versi gratis.
2. Adguard
Mungkin hampir semua orang benci dengan yang namanya iklan? Karena selain mengganggu penglihatan ketika menggunakan sebuah aplikasi, iklan juga dapat membuat kuota data smartphone
kita jadi cepat habis. Namun kamu tidak perlu khawatir karena saat ini
banyak sekali aplikasi - aplikasi yang berfungsi untuk mem-block iklan - iklan nakal yang sangat mengganggu. Salah satu aplikasi yang berfungsi untuk mem-block iklan adalah Adguard.
Aplikasi Adguard ini berfungsi untuk mem-block iklan - iklan nakal yang mucul pada sebuah aplikasi di Android sehingga membuat kuota data smartphone kita jadi hemat. Selain itu, aplikasi Adguard ini juga bisa melindungi smartphone Android kamu dari ancaman virus dan malware.
Sayangnya, aplikasi keren ini tidak akan bisa kamu temui di Google Play Store. Hal itu disebabkan karena aplikasi Adguard ini bertentangan dengan layanan iklan milik Google yakni Google Adsense dan Google Adwords.
Aplikasi Adguard ini berfungsi untuk mem-block iklan - iklan nakal yang mucul pada sebuah aplikasi di Android sehingga membuat kuota data smartphone kita jadi hemat. Selain itu, aplikasi Adguard ini juga bisa melindungi smartphone Android kamu dari ancaman virus dan malware.
Sayangnya, aplikasi keren ini tidak akan bisa kamu temui di Google Play Store. Hal itu disebabkan karena aplikasi Adguard ini bertentangan dengan layanan iklan milik Google yakni Google Adsense dan Google Adwords.
3. WiFi Kill
Suka berburu internet gratis? Jika ya, mungkin aplikasi WiFi Kill ini layak untuk kamu miliki. Mengapa? Karena dengan aplikasi ini kamu bisa mematikan koneksi
Wi-Fi orang lain yang terhubung pada jaringan yang sama. Alhasil,
kecepatan internet kamu akan jadi stabil dan lebih cepat lagi.
4. Fildo
Jika Popcorn Time disebut sebagai Netflix versi gratis, maka aplikasi Fildo adalah Spotify Premium versi gratis. Karena dengan aplikasi Fildo kamu bisa mengakses serta men-download jutaan lagu yang ada sepuasnya alias gratis dari berbagai penyedia konten musik di internet.
5. OG Instagram
Kamu pengguna Instagram? Jika ya, pernah gak kamu merasa kesal
dan kecewa karena tidak bisa menyimpan foto yang terdapat di Instagram
ke smartphone kita. Apalagi foto - foto yang mau disimpan keren - keren.
Namun saat ini kamu tidak perlu khawatir, karena saya punya solusinya.
Solusinya adalah aplikasi OG Instagram. Di OG Instagram, kamu
bisa menyimpan foto bahkan video dari Instagram ke smartphone kamu.
Tidak hanya itu, OG Instagram juga memiliki fitur - fitur keren yang
tidak ada pada aplikasi resmi Instagram, seperti mute suara video, fitur zoom yang lebih mudah, dan lainnya
6. Y Music
Salah satu fitur yang paling dinantikan oleh pengguna YouTube adalah fitur yang bisa memutar musik di background.
Nah, fitur tersebut sekarang sudah hadir di YouTube. Sayangnya, fitur
tersebut hanya hadir di YouTube Red. Dan untuk menggunakan YouTube Red,
kamu harus berlangganan dahulu baru bisa menggunakannya.
Namun kamu tidak perlu khawatir, karena ada aplikasi yang memiliki fitur tersebut, yakni Y Music. Dengan aplikasi Y Music ini, kamu bisa streaming semua music yang ada di YouTube yang tentunya bisa diputar di background. Selain itu, kamu juga bisa men-download music
yang kamu sukai dengan mudah. Melihat fitur - fitur yang di tawarkan
apikasi Y Music ini, maka tidak heran jika aplikasi ini tidak ada di
Google Play Store. Mungkin takut ada saingan! Hihi....
7. Mobdro
Kamu suka nonton TV? Jika ya, mungkin aplikasi Mobdro ini cocok untuk kamu miliki. Karena dengan aplikasi ini kamu bisa mengakses berbagai channel TV keren di luar negeri secara gratis, seperti ESPN, HBO, CN, skySPORTS, dan lain sebagainya. Jadi, kamu tidak perlu lagi mengeluarkan biaya yang cukup besar untuk berlangganan TV berbayar di Indonesia. Mungkin kamu hanya perlu mengeluarkan sedikit biaya untuk membeli kuota data internet nya saja.
8. Lucky Patcher
Buat kamu yang suka nge-hack aplikasi atau game di Android, mungkin sudah tidak asing lagi dengan aplikasi Lucky Patcher ini bukan? Ya, dengan aplikasi ini kamu bisa melakukan hack in-app purchase pada
suatu aplikasi atau game Android. Tidak hanya itu, kamu juga bisa
menggandakan aplikasi atau mengedit isi aplikasi sesuka hati kamu.
Lantaran fungsinya yang sangat merugikan para pengembang aplikasi atau
game, sudah tentu Google memblokir aplikasi ini dari Google Play Store.
Nah, itulah 8 Aplikasi Android Keren Namun Terlarang Yang Tidak Ada Di Google Play Store. Jika kamu ingin men-download nya kamu bisa "searching" aplikasi yang kamu inginkan di Google ya. Sekian dan Terima Kasih.